Tuesday, December 28, 2010

Seperti kembali ke bulan Juli 2010 lalu

Akibat badan yang tiba-tiba drop banget, terpaksa harus cuti dari rutinitas yang cukup menyibukkanku. Mulailah surving dengan lenoku pagi ini, dibukalah situs wajib setiap kali aku surving. Ya Facebook, twitter, disusul Gmail, ymail, dan detik.com. Akibat libur (baca : izin sakit), aku mengonlinekan sejenak FBku (sebelumnya males banget OL di FB, kebanyakan di YM). Terlepas melihat berita pagi ini yang full dengan final AFF yang akan berlangsung besok, tiba-tiba ada yang menyapaku di FB. Ah, seneng banget...yang menyapaku Hamka, salah satu temen main dulu waktu kuliah, sayangnya karena suatu hal dengan pengujinya, kita ngga bisa lulus bareng. Dia tanya-tanya kabarku, dan aku juga menanyakan kabar yang sama, dan menanyakan bagaimana kelanjutan Tugas Akhirnya, kapan sidang dan kapan wisuda. Dan blaa..blaa..blaa..tiba-tiba aku ingat dengan kejadian 6 bulan lalu, dimana detik-detik mendekati Tugas Akhir dengan deadline yang sudah mulai dekat. Dan juga ditinggalkan salah satu pembimbingkuu ke Afrika, dan alat yang aku pakai ada yang error. kesana kemari mencari teman sharing, meminta-minta ke senior, ke dosen jurusan lain. Indahnya saat itu disamping aku kudu ngomel-ngomel dan kadang-kadang desperado sendiri.

Untung saja, setiap kali mengerjakan apa itu tugas akhir, ada saja hal-hal yang buat aku merasa "aku akan merindukan masa-masa ini". dimulai foto-foto di lab, saat bimbingan dan pengujian. Ini udah amaaat sangat suntuk dan sumpek sekali. Pagi kuliah, dan malam harus ke lab, ngerjakan tugas akhir dan buku. Mau gimana lagi, mau tidak mau harus lulus bukan? Nah itu salah satu foto ketika udah amat sangat penat mengerjakan tugasnya. Di dalam lab di belakang PABX, tentunya pake laptop. biar ngga ketahuan.

Kalau harus dibilang males, ya males banget. mencari dosen, referensi, revisi ya itu perjuangan mendapatkan ijazah. Kalau ada adek kelasku bilang, "capek mbak", "udah pusing aku mbak", dengan sekenanya aku jawab "wes tau (baca: udah pernah)". tapi satu hal lagi yang membuat aku begitu merindukan TA adalah teman-teman gila yang sering menjailiku. apapun itu, mereka ngga seneng dengan "kediamanku". ya emang dasar aku juga jail ke mereka. jadi ada saja tingkah mereka mengerjaiku. Kepala dikasih tas kresek waktu asik-asik ngerjakan program. foto kedua, itu waktu mau bikin presentasi. akibat kegirangan, programku selesai, ngga sadar kalo hari itu harus prsentasi ke pembimbingku. aku yang terkenal rajin (serius looo) belum ngerjakan (udah ding, tapi belum sempurna menurutku). walhasil aku ngerjakan seadanya, padahal temen yang lain udah. makanya itu langsung dikerjain sama temen2, dengan memakai apa aja di kepalaku, semakin aku protes, semakin tersiksa hidupku, akhirnya pasrah aja. Captured that!
Bukan itu saja, 2 hari sebelum sidang dimulai, ada aja cobaan yang menyertaiku. aku diserang virus sakit mata. sumpah itu menyiksa sangat, dan harus ngga ngadep laptop dan apapun supaya lekas sembuh. Untungnya bukuku sudah fix, dan powerpoint sudah ready, jadi cuma print dan baca saja. ini pas aku selesai mandi, captured again :)
But, Finally I can pass it well. Sidang akhir yang menyenangkan, dimana aku harus jadi urutan pertama karena temanku yang urutan pertama sakit dan izin telat (nasib). tapi Alhamdulilah, bisa senyum ria lagi bersama teman-teman di lab selesai sidangnya :)

mendapatkan apa yang dinamakan Gelar menjadi Furiyani Nur Amalia, S.ST adalah salah satu hal yang sangat menyenangkan, dan kehadiran teman-teman dan dosen yang senantiasa membantu merupakan satu paket lengkap yang akan selalu dikenang. Alhamdulilah, penghuni lab Komdig semuanya lulus, tidak ada yang mengulang :). dan akhirnya kita syukuran deh sama semua dosennya

Semoga kita bisa dipertemukan lagi ya kawan, sekarang ngga tau kabar mereka. yang jelas tidak sabar menantikan cerita dan episode selanjutnya memperjuangkan Furiyani Nur Amalia, S.ST, M.Sc :)
Amin... Wanna be A student soon

No comments:

Post a Comment

terima kasih yaa :)